• Terbaru

    Senin, 19 Agustus 2013

    Pejabat Adalah Seorang Yang Mampu Menempatkan Sesuatu Secara Profesional

    Banjar, Humas — Jum’at lalu (16/08) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjar, Drs. Muslim, M.Pd.I mengambil sumpah dan melantik pejabat fungsional di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjar yang akan menduduki jabatan sebagai kepala Madrasah. Pengambilan sumpah dan pelantikan tersebut berlangsung di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjar dan dihadiri para pejabat struktural dan fungsional serta pegawai di lingkungan kankemenag ini berlangsung dengan kidmat.
    Pelantikan dilaksanakan berdasar pada Surat Keputusan nomor: Kw.17.1/2/Kp.07.6/113/2013 yang terdiri atas 16 orang Kepala Madrasah diantaranya : Drs. Sibahani sebelumnya Kepala MTsN Mataraman sekarang Kepala MTsN 2 Gambut, Sasi Hermanto, S.Pd. MSi sebelumnya Kepala MTsN 2 Gambut sekarang Kepala MTsN Mataraman, Drs. Abdullah sebelumnya Kepala MTsN Sungai Tabuk sekarang Kepala MTsN Model Martapura, Drs. H. Zarkasi sebelumnya Kepala MTsN Model Martapura sekarang Kepala MTsN Kertak Hanyar, Ahmad Maki, MA sebelumnya Kepala MTsN Kertak Hanyar sekarang Kepala MTsN Sungai Tabuk, Dra. Hj. Lathifah sebelumnya Kepala MTsN Astambul sekarang Kepala MTsN Karang Intan, Dra. Noor Muhibbah sebelumnya Kepala MTsN Karang Intan sekarang Kepala MTsN Astambul, Nahdah, S.Ag sebelumnya Kepala MIN Rumpiang sekarang Kepala MIN Gambut, Abdul Halim, M.Pd.I sebelumnya Kepala MIN Model Tambak Sirang sekarang Kepala MIN Handil II Tambak Sirang, Ahmad Sofia, S.Ag sebelumnya Kepala MIN Handil II Tambak Sirang sekarang Kepala MIN Rumpiang, Aspul, S.Pd sebelumnya Kepala MIN Thaibah Raya sekarang Kepala MIN Jambu Raya, Dra. Hj. Pahnur Laila Hayati sebelumnya Kepala MIN Jambu Raya sekarang Kepala MIN Thaibah Raya, Haderi, S.Pd.I sebelumnya Kepala MIN Sungai Sipai sekarang Kepala MIN Sungai Lulut, Drs. Junaidi sebelumnya Kepala MIN Sungai Lulut sekarang Kepala MIN Model Tambak Sirang, Muhammad Kirmani, S.Ag sebelumnya Kepala MIN Gambut sekarang Kepala MIN Sungai Sipai, Ahmad Ripa’I, S.Pd.I Guru Muda pada MI Hidayatullah Martapura sekarang Kepala MI Nurul Islam Martapura.
    Mengawali sambutannya, Drs. Muslim, M.Pd.I mengingatkan kepada pejabat yang dilantik akan pentingnya organisasi. Madrasah yang merupakan suatu organisasi harus tetap berjalan dan tidak boleh stagnan. Pada madrasah Negeri sudah ada DIPA yang harus dikelola dengan baik dan benar. Tingkat kesiapan madrasah negeri dalam pengelolaan anggaran menunjukkan bahwa madrasah tersebut dapat mempertanggungjawabkan anggaran kepada Negara.
    Drs. Muslim, M.Pd.I juga memberikan apresiasi kepada pejabat yang telah mengabdi telah dilantik “Semoga menjadi amal bhakti, kami pun mendoakan mudah-mudahan dapat terus mengabdikan diri dengan terus berkarya dan mencari hal yang positif”, tandasnya.
    Muslim juga menegaskan bagi pejabat yang baru dilantik bahwa di dalam mengelola madrasah akan selalu menemukan masalah, akan tetapi tidak ada persoalan yang tidak dapat diselesaikan khususnya di madrasah.
    Diakhir sambutan beliau memberikan ucapan selamat kepada pejabat yang dilantik agar mengenali tugas dan fungsinya sesuai dengan apa yang telah diamanahkan. Sebuah pesan mendalam yang harus diingat oleh para pejabat di lingkungan Kementerian Agama, khususnya Kabupaten Banjar yaitu seorang pejabat adalah seorang yang mampu menempatkan sesuatu secara profesional, memiliki visi ke depan tidak hanya kepentingan sesaat, pendek dan semu, dan bagi mereka yang memegang jabatan atau kekuasaan bahwa sesunggunya jabatan adalah amanah, Amanah dari Allah yang harus dijadikan sebagai jalan untuk mencapai keridhaan-Nya. (Humas Kemenag Banjar)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Item Reviewed: Pejabat Adalah Seorang Yang Mampu Menempatkan Sesuatu Secara Profesional Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top