• Terbaru

    Rabu, 31 Juli 2013

    BIMBINGAN MANASIK HAJI MASSAL SEBAGAI BEKAL BERANGKAT KE TANAH SUCI

    Banjar, Humas - Bimbingan manasik haji massal bagi para Jemaah Calon Haji, merupakan salah satu upaya yang dilakukan pemerintah, dalam hal ini Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjar agar jamaah calon mengetahui tata cara berhaji yang benar sehingga dapat menunaikan rukun Islam yang kelima ini dengan sebaik-baiknya.

    Untuk itu, kegiatan manasik menjadi sangat penting sebagai bekal informasi baik yang berkenaan dengan proses keberangkatan dari tanah air, ibadah di tanah suci sampai nanti proses kepulangan ke daerah masing-masing. Semua ini tidak lain sebagai upaya pemerintah agar pelaksanaan ibadah haji berlangsung lancar dan tertib. Pelaksanaan manasik haji missal dilaksanakan di Masjd Syi’arusshalihin Sekumpul Martapura, Senin (29/07).

    Sebelum dibuka oleh Wakil Bupati Banjar Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjar Drs. Muslim, M.Pd.I melaporkan,  Adanya pengurangan kuota Haji yang telah diberlakukan oleh Pemerintah Arab Saudi terhadap semua calon jemaah haji di seluruh dunia dengan alasan pembangunan kawasan Masjidil Haram Mekkah, membuat para calon jemaah haji harap-harap cemas, termasuk para  calon jemaah haji yang berasal dari Kabupaten Banjar.

    Hal tersebut dilandasi adanya kekhawatiran keberangkatan mereka jadi tertunda, Atau menunggu lebih lama lagi dari perkiraan yang telah di janjikan, padahal hasrat untuk menunaikan rukun Islam yang kelima tersebut sudah sangat kuat.

    Untuk meredam kekhawatiran tersebut, pihaknya menghimbau agar para calon jemaah haji untuk dapat menyikapi hal tersebut secara arif dan bijaksana.

    Adanya pengurangan kuota haji tersebut cukup beralasan, dimana saat ini pemerintah arab saudi sedang melakukan pengerjaan perluasan areal Masjidil Haram Mekkah, sehingga daya tampung masjidil haram untuk jemaah haji menjadi berkurang.

    Drs. Muslim, M.Pd.I juga menyampaikan, jemaah calon haji dari kabupaten Banjar yang akan diberangkatkan pada tahun 2013 ini berjumlah 401 ditambah 2 orang petugas daerah.

    Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Banjar Dr. H. A Fauzan Saleh saat membuka pelatihan manasik haji bagi jemaah calon Haji kabupaten Banjar tahun 2013, beliau menghimbau kepada jamaah calon haji kabupaten Banjar untuk mempersiapkan diri dari sekarang yang diawali dengan memurnikan niat semata-mata ibadah ini hanya kepada Allah SWT. Selain itu, karena haji merupakan ibadah fisik, para jamaah hendaknya menjaga kesehatan, sehingga dapat melaksanakan seluruh rangkaian ibadah dengan baik. (Humas Kemenag Banjar)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Item Reviewed: BIMBINGAN MANASIK HAJI MASSAL SEBAGAI BEKAL BERANGKAT KE TANAH SUCI Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top