• Terbaru

    Sabtu, 18 Januari 2014

    Ka. MIN Model Martapura : Sejatinya Seluruh Siswa Adalah Satu Naungan Meskipun Berbeda Lokasi

    Banjar, MIN Model Martapura – Sebagai bentuk kecintaan kepada Nabi Besar Muhammad SAW, MIN Model Martapura melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diikuti seluruh dewan guru dan siswa, Kamis (16/01). Kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini juga dihadiri oleh Kepala Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas) Kabupaten Banjar, Abdul Ghani, M.Pd dan Pengawas RA/MI Kabupaten Banjar wilayah Martapura Kota, Fatimah Zahra, M.Pd dan para tokoh masyarakat di lingkungan MIN Model Martapura.
    MIN Model Martapura terbagi dalam dua unit bangunan terpisah, yaitu unit Indrasari dan unit Tanjung Rema, adapun peringatan maulid Nabi kali ini dipusatkan di bangunan unit Tanjung Rema yang pada tahun sebelumnya diadakan terpisah. Peringatan Maulid Nabi ini selain bertujuan memperingati lahirnya Nabi Muhammad juga untuk membesarkan dan memuliakan Nabi Muhammad SAW.
    Eddy Ruzhami, S.Ag selaku kepala sekolah dalam sambutannya mengharapkan dengan peringatan maulid ini siswa-siswi dapat meneladani dan mengikuti sifat mulia Nabi Muhammad SAW. “Agar dengan adanya peringatan maulid ini, siswa-siswi dapat meneladani dan mengikuti sifat mulia Nabi Muhammad SAW”, harap Eddy Ruzhami. 
    Beliau juga mengomentari pelaksanaan yang dipusatkan di unit Tanjung Rema ini. “Dengan digabungnya siswa-siswi unit Indrasari dan Tanjung Rema ini dapat mempererat silaturrahmi antar siswa dari kedua unit, karena sejatinya seluruh siswa MIN Model baik yang berada di Indrasari maupun yang di Tanjung Rema adalah satu naungan meskipun berbeda lokasi”, ujar beliau. 
    Nasrudin,S.Pd.I selaku penceramah menerangkan bahwa tujuan memperingati maulid Nabi Muhammad SAW adalah untuk meneladani tingkah laku beliau dan agar memperbanyak shalawat atas Nabi Muhammad SAW. “Serta dengan memperingati maulid ini, semoga dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita pada Allah SWT”, harap Nasrudin. (MA/humas min model mtp)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Item Reviewed: Ka. MIN Model Martapura : Sejatinya Seluruh Siswa Adalah Satu Naungan Meskipun Berbeda Lokasi Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top