• Terbaru

    Selasa, 19 November 2013

    GJK Dan HAB Ke 68 Sudah Disiapkan



    Banjar, Humas - Perhelatan Gerak Jalan Kerukunan (GJK) Kementerian Agama semakin dekat. Kantor Kementerian Agama Kab. Banjar mulai mempersiapkan segala sesuatu yang berkenaan dengan kegiatan dimaksud. Rapat persiapan tersebut dilaksanakan di aula Kankemenag Banjar, Senin (18/11).


    Pelaksanaan Gerak Jalan Kerukunan (GJK) yang akan dihadiri oleh Menteri Agama RI H. Suryadharma Ali di Kabupaten Banjar diharapkan akan membawa nuansa kebersamaan serta keintiman semua umat beragama, oleh karena itu perlu persiapan yang betul-betul matang dan membutuhkan kerjasama dan koordinasi yang baik dengan semua stake holder di Kabupaten Banjar, demikian disampaikan Kakankemenag Banjar Drs. H. Muslim, M.Pd.I pada saat memberikan arahan pada Rapat Panitia dalam rangka Persiapan Kegiatan GJK Umat Beragama yang direncanakan akan dipusatkan di Kabupaten Banjar yang diagendakan pada tanggal 07 Desember 2013.

    Menyambut hari tersebut Kakankemenag Banjar Drs. H. Muslim, M.Pd.I lakukan koordinasi dengan Kasi, Kaur serta Ka. Madrasah dan Ka. KUA Kecamatan mengenai persiapan gerak jalan tersebut dengan membentuk panitia kecil.

    “Suksesnya kegiatan ini tergantung dari keseriusan dan kerjasama dari seluruh satker di Kabupaten Banjar beserta semua jajaranny”. Ungkap Kakankemenag.

    Disamping membahas tentang Gerak Jalan Kerukunan, juga membentuk panitia Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama yang ke 68.


    Kasubag TU Kemenag Banjar Drs. H. Ahmad Syarwani mengungkapkan hal-hal yang dibahas dalam acara ini diantaranya pembentukan panitia acara, menentukan lokasi pusat kegiatan, dan acara-acara yang akan dilaksanakan. Rapat ini dilaksanakan jauh-jauh hari supaya persiapannya bisa lebih matang dan maksimal, mengingat acara ini akan melibatkan seluruh keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Banjar. (hms-bjr)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Item Reviewed: GJK Dan HAB Ke 68 Sudah Disiapkan Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top